Buku :: Kembali ::

Memahami pos - pos dan angka - angka dalam laporan keuangan untuk orang awam

No. Panggil : 332
Nama Orang : Deanta
Subjek :
  1. Uang dan Keuangan
Penerbitan : Yogyakarta : Gava Media, 2009
Bahasa : Indonesia
ISBN : [978-979-1078-64-1]
Edisi : Ed. 1, Cet. 1
Catatan Umum :
Catatan Bibliografi :
Catatan Seri :
Sumber : Perpustakaan PTIK
Lembaga Pemilik : Perpustakaan STIK
Lokasi : Lantai 2
No. Panggil No. Barkod Ketersediaan
332 15-008-09 TERSEDIA
Catatan: Hanya file pdf yang dapat dibaca online
Ulasan:
Tidak ada ulasan pada koleksi ini: 8373
Perkembangan dunia usaha menuntut manajemen untuk melakukan pengelolaan perusahaan secara lebih baik dan profesional agar tidak ketinggalam di tengah persaingan yang semakin ketat. Keuangan perusahaan merupakan salah satu aspek penting dalam kemajuan suatu bisnis. Untuk itu diperlukan pengelolaan dan pengendalian keuangan perusahaan secara lebih baik agar bisnis yang ditanganinya dapat berkembang dan bertahan.
Untuk mengetahui apakah suatu bisnis ditangani dengan baik atau tidak maka salah satu cara yang dapat digunakan untuk melakukan penilaian adalah melalui laporan keuangan perusahaan. laporan keuangan dapat berbicara banyak tentang kondisi perusahaan saat ini dan dapat digunakan untuk memprediksi perusahaan dimasa yang akan datang. Dengan memahami laporan keuangan secara benar, maka laporan keuangan yang dibuat oleh suatu perusahaan dapat digunakan sebagai dasar untuk menilai perusahaan dan membantu manajemen dalam mengambil suatu kebijakan.
Laporan keuangan yang sering dibuat dan digunakan diantaranya adalah neraca, rugi laba, laporan arus kas. masing - masing laporan keuangan tersebut terdiri dari berbagai pos yang dapat berbicara banyak mengenai kondisi perusahaan. Dengan memahami dan mencermati berbagai pos dan angka - angka dalam laporan keuangan, maka laporan keuangan dapat digunakan untuk mengetahui kondisi dan kinerja perusahaan sehingga dapat digunakan untuk mengetahui kondisi dan kinerja perusahaan sehingga dapat digunakan sebagai dasar pengambilan kebijakan strategis. oleh karena itu pemahaman akan berbagai pos dalam laporan keuangan beserta angka - angka yang ditunjukkan dalam laporan keuangan menjadi sesuatu yang wajib diketahui oleh pihak - pihak yang mempunyai otoritas dalam pengambilan keputusan.
Sesuai judul, maka buku ini mencoba membahas berbagai pos dan angka - angka yang ditunjukkan dalam laporan keuangan, sehingga dengan memahami laporna keuangan anda dapat berbicara banyak tentang kondisi perusahaan saat ini dan dapat memprediksikan kondisi perusahaan dimasa yang akan datang yang selanjutnya dapat digunakan sebagai salah satu dasar pengambilan keputusan ekonomi.
Buku ini ditulis secara sistematis dan praktis dengan bahasa yang sederhana sehingga mudah dipahami, pembahasan materi buku meliputi:
.Mengenal laporan keuangan
.Memahami pos -pos neraca
.Memahami pos - pos rugi laba
.Memahami sumber dana dan penggunaannya
.Mencermati dan mengevaluasi kinerja perusahaan melalui neraca
.Mencermati dan mengevaluasi kinerja perusahaan melalui rugi laba
.Memahami pos - pos dalam laporan arus kas
.Memahami kondisi dan kinerja perusahaan melalui laporan arus kas
.Mendanai pertumbuhan dengan mencermati pos - pos dalam neraca
.Mendanai pertumbuhan dengan mencermati pos - pos aliran kas.
:: Perpustakaan Sekolah Tinggi Ilmu Kepolisian (STIK)
LONTAR 4 :: Library Automation and Digital Archive