Skripsi STIK-PTIK :: Kembali ::

Pelayanan penerbitan buku pemilik kendaraan bermotor dengan sistem komputerisasi pada Dirlantas Polda Kalteng

Nama Orang : Andi Muhammad Indra Waspada Amirullah
Subjek :
  1. PELAYANAN BPKB-KOMPUTERISASI
Penerbitan : Jakarta : PTIK, 2010
Bahasa : none
Deksipsi Fisik : xiv, 114 hlm.: 29 cm
Catatan Umum :
Lembaga Pemilik : Perpustakaan STIK
Lokasi :
No. Panggil No. Barkod Ketersediaan
54-10-121 TERSEDIA
Shelf
 54-10-121.pdf :: Unduh
Catatan: Hanya file pdf yang dapat dibaca online
Ulasan:
Tidak ada ulasan pada koleksi ini: 35561
Penelitian ini bertujuan mengetahui tentang pelayanan penerbitan BPKB dengan sistem komputerisasi pada Ditlantas Polda Kalteng dengan fokus pada aplikasi sistem komputerisasi dalam pelayanan penerbitan BPKB pada Ditlantas Polda Kalteng, peningkatan kualitas pelayanannya, perbedaan antara pelayanan di Polda dan di Polres ada beberapa faktor-faktor yang mempengaruhinya.
Kepustakaan konseptual yang digunakan adalah Konsep Pelayanan Publik, Kualitas Pelayanan Publik, E-govemment, Penerapan Sistem Komputerisasi, •Sumber Daya Organisasi, Kewenangan Ditlantas Polda Kalimantan Tengah Dalarn Penerbitan BPKB dan Buku Pemilik Kendaraan Bermotor (BPKB).
Pendekatan penelitian yang digunakan adalah pendekatan kualitatif yang di dukung. data kuantitatif dengan metode •studi kasus. Sumber informasi didapat dari sumber primer dan sumber sekunder. Adapun teknik pengumpulan data yang dilakukan adalah dengan melakukan wawancara, observasi dan telaah dokumen. Teknik analisis data yang dilakukan adalah reduksi data, sajian data dan penarikan kesimpulan.
Merujuk pada temuan penelitian dan pembahasan, penelitian ini menemukan bahwa aplikasi sistem komputerisasi dalam pelayanan penerbitan BPKB pada Ditlantas Polda Kalteng digunakan pada setiap tahapan dad prosedur penerbitan BPKB yang dilakukan oleh organisasi Poiri tahap entry data, tahap penomoranlregistrasi dan verifikasi awal, tahap pencetakan Kartu Induk BPKB dan tahap pencetakan BPKB, sementara tahap verifikasi akhir masih dilakukan secara manual. Peningkatan kualitas pelayanan penerbitan BPKB oleh Ditlantas Polda Kalteng dengan menggunakan aplikasi sistem komputerisasi bila merujuk pada pemenuhan prinsip-prinsip pelayanan publik dan indikator-indikator kepuasan pelanggan dalam konteks pelayanan prima dapat dikatakan belum terwujud secara optimal. Terdapat perbedaan antara pelayanan di Polda dan di Polres. Perbedaan tersebut terietak pada pemenuhan prinsip sederhana dan prinsip kejelasan dan kepastian. Adanya faktor-faktor yang mempengaruhi Ditlantas Polda Kafteng pada pengaplikasian sistem komputerisasi penerbitan BPKB.
Adapun rekomendasi yang diberikan pada penelitian ini adalah untuk segera mengikutsertakan personil yang memiliki background pendidikan ilmu komputer dalam pendidikan kejuruan/pelatihan yang terkait dengan pengaplikasian sistem komputerisasi, mengatasi keterbatasan anggaran dengan melakukan pendekatan masyarakat agar mau membantu dalam hal pengadaan sarana dan prasarana dengan sistem hibah, mengaplikasikan sistem komputerisasi tersebut secara online dan mendelegasikan kewenangan untuk melakukan pencetakan BPKB pada Polres-Polres di jajaran Ditlantas Polda Kalteng.
:: Perpustakaan Sekolah Tinggi Ilmu Kepolisian (STIK)
LONTAR 4 :: Library Automation and Digital Archive