Skripsi STIK-PTIK :: Kembali ::

Kinerja satuan samapta Polres bangka dalam rangka pelaksanaan patroli guna pencegahan tindak pidana illegal mining dipolres bangka

No. Panggil : 52-09-026
Nama Orang : Wahyudi
Subjek :
  1. TINDAK-PIDANA
Penerbitan : Jakarta : PTIK, 2009
Bahasa : none
Deksipsi Fisik : xii, 93 hal.: 28 cm
Catatan Umum :
Lembaga Pemilik : Perpustakaan STIK
Lokasi :
No. Panggil No. Barkod Ketersediaan
52-09-026 52-09-026 TERSEDIA
 52-09-026.pdf
Catatan: Hanya file pdf yang dapat dibaca online
Ulasan:
Tidak ada ulasan pada koleksi ini: 34924
Kabupaten Bangka merupakan Kabupaten penghasil sumber daya alam yang didominasi sektor pertambangan pasir timah. Dalam proses penambangannya masih banyak sekali penambangan-penambangan yang kerap merusak lingkungan yang terjadi di Kabupaten ini. Hal ini membutuhkan upaya pencegahan dari Kepolisian Polres Bangka, sehingga pengerusakan alam yang dilakukan penambang-penambang liar ini dapat dihentikan oleh pihak Kepolisian yang mempunyai tugas pokok menjaga kemanan dan ketertiban masyarakat.
Pertambangan timah memang merupakan pekerjaan yang menjanjikan keuntungan yang berlipat ganda. Sehingga dalam melakukan penambangan, masyarakat tidak lagi memikirkan proses perizinan yang berlaku. Di sinilah timbul perinasalahan dalam skripsi ini tentang bagaimana proses terjadinya illegal mining? Bagaimana pelaksanaan patroli dalam rangka pencegahannya? Dan sejauh apa kinerja Satuan Samapta dalam rangka melakukan pencegahan terhadap illegal mining ini?
Dengan melakukan penelitian dengan pendekatan Kualitatif dan dengan metode Study Kasus dan juga mempelajari dokumen-dokumen yang ada, peneliti akan menggali lebih dalam apa yang sebenarnya terjadi di daerah kepulauan ini. Diawali dengan mencari gambaran daerah penelitian, penyebab proses terjadinya illegal mining di daerah penelitian ini. Dilanjutkan dengan mecari tahu bagaimana tata Cara pelaksanaan patroli yang sesungguhnya dilakukan oleh Satuan Samapta Polres Bangka.
Patroli Samapta yang tidak menyentuh titik-titik rawan pengangkutan pasir timah yang berasal dari tambang tak berizin. Kendaraan-kendaraan pengangkut pasir timah ini belurn pernah tertangkap atau dihentikan Patroli Samapta. Peranan Patroli Samapta terhadap pengangkutan pasir timah tanpa izin ini sangat kurang. Harapan dari masyarakat agar pelaksanaan patroli ini lebih terjadwal terutara di daerah-daerah yang tidak ada Polisinya.
Pemerintah daerah hams mengadakan pembatasan produksi timah, dengan tujuan agar Pemerintah Provinsi Kepulauan Bangka Belitung masih punya waktu banyak untuk mengalihkan perekonomian masyarakat dari pertimahan ke sektor pertanian, kelautan dan pariwisata. Disamping itu Kepolisian Resor Bangka harus juga membenahi kinerja Patrolinya untuk mencegah kejahatan ink
:: Perpustakaan Sekolah Tinggi Ilmu Kepolisian (STIK)
LONTAR 4 :: Library Automation and Digital Archive