Skripsi STIK-PTIK :: Kembali ::

Kinerja unit opsnal sat reskrim Polres Trenggalek dalam menanggulangi tindak pidana perjudian

No. Panggil : 52-09-006
Nama Orang : Candra Kurnia S
Subjek :
  1. TINDAK PIDANA
Penerbitan : Jakarta : PTIK, 2009
Bahasa : none
Deksipsi Fisik : 70 hal.: 28 cm
Catatan Umum :
Lembaga Pemilik : Perpustakaan STIK
Lokasi :
No. Panggil No. Barkod Ketersediaan
52-09-006 52-09-006 TERSEDIA
 52-09-006.pdf
Catatan: Hanya file pdf yang dapat dibaca online
Ulasan:
Tidak ada ulasan pada koleksi ini: 34904
Berbagai macam dan bentuk perjudian sudah demikian merebak dalam kehidupan masyarakat sehari-hari, baik yang bersifat terang-terangan maupun secara sembunyisembunyi. Bahkan sebagian masyarakat sudah memandang perjudian sebagai sesuatu hal wajar, sehingga tidak perlu lagi dipermasalahkan. Hal tersebut juga terjadi di wilayah hukum Pokes Trenggalek. Merebaknya perjudian tersebut tidak terlepas dari kinerja anggota unit Opsnal Sat Reskrim Pokes Trenggalek yang tidak maksimal.
Permasalahan yang diambil dalam penelitian ini adalah mengenai bagaimanakah Kinerja unit opsnal sat reskrim pokes Trenggaiek dalam menanggulangi tindak pidana perjudian, faktor-faktor apakah yang menghambat kinerja unit opsnal sat reskrim pokes Trenggaiek dalam menanggulangi tindak pidana perjudian, bagaimana gambaran perjudian di wilayah Hukum Polres Trenggalek.
Tujuan penelitian ini untuk mengetahui Kinerja unit opsnal sat reskrim pokes Trenggalek dalam menanggulangi tindak pidana perjudian, faktor-faktor apakah yang menghambat kinerja unit opsnal sat reskrim polices Trenggaiek dalam menanggulangi tindak pidana perjudian,untuk Mengetahui gambaran perjudian di wilayah Hukum Pokes Trenggalek. Penelitian yang dilakukan tergolong sebagai penelitian deskriptif yaitu pengamatan yang menghasilkan wujud kata - kata yang menjelaskan hubungan antara objek yang diteliti , sedangkan analisis data menggunakan teknik analisis kualitatif.
Hasil dari penelitian ini didapatkan beberapa hal. Perjudian masih marak di Kabupaten Trenggalek, perjudian yang dilakukan oleh mayoritas penjudi di Kabupaten Trenggalek adalah togel kupon putih dan sabung ayam dan kedua judi tersebut memiliki omset yang terbesar dari pada bentuk - bentuk perjudian yang lainnya. Kinerja dari unit Opsnal Sat Reskrim Polres Trenggaiek dalam upaya menanggulangi Tindak Pidana Perjudian yang ada di wilayah hukum Polres Trenggalek ini bisa dikatakan sudah cukup. Tetapi masih ada pula penyimpangan dari oknum anggota Unit Sat Reskrim Polres Trenggalek ,penyimpangan tersebut berupa pembackingngan dari tindak pidana perjudian ini.
Beberapa faktor faktor penghambat kinerja anggota satuan reskrim Pokes Trenggalek dalam menanggulang tindak pidana perjudian. faktor - faktor tersebut adalah: Budaya masyarakat, kurangnya peranan tokoh - tokoh masyarakat, tingkat kesejahteraan anggota, kurangnya dana Operasional, kemajuan tekhnologi yang digunakan penjudi.
:: Perpustakaan Sekolah Tinggi Ilmu Kepolisian (STIK)
LONTAR 4 :: Library Automation and Digital Archive