Skripsi STIK-PTIK :: Kembali ::

Upaya satuan lalu lintas dalam rangka menanggulangi illegal logging di wilayah Polres Kutai Kartanegara

No. Panggil : 46-07-090
Nama Orang : Adhie Santika
Nama Orang Tambahan :
Penerbitan : Jakarta : PTIK, 2007
Bahasa : none
Deksipsi Fisik : xii, 83 p. : ill. , 30 cm
Catatan Umum :
Lembaga Pemilik : Perpustakaan STIK
Lokasi :
No. Panggil No. Barkod Ketersediaan
46-07-090 46-07-090 TERSEDIA
 46-07-090.pdf
Catatan: Hanya file pdf yang dapat dibaca online
Ulasan:
Tidak ada ulasan pada koleksi ini: 30028
Penelitian ini difokuskan untuk mengetahui bagaimana upaya yang diterapkan oleh personel Satuan Lalu Lintas pada masing-masing Pos Lalu Lintas dalam rangka menanggulangi illegal logging di wilayah hukum Polres Kutai Kartanegara. Selain itu, penelitian dimaksudkan untuk mengetahui upaya-upaya yang diterapkan oleh Satuan Lalu Lintas Polres Kutai Kartanegara dalam rangka menanggulangi illegal logging di wilayah Polres Kutai Kartanegara Berta untuk mengetahui modus operandi yang dilakukan pelaku illegal logging, juga untuk mengetahui faktor pendukung dan penghambat yang mempengaruhi Satuan Lalu Lintas Polres Kutai Kartanegara dalam menanggulangi illegal logging. Manfaat penelitian secara Akademis, diharapkan dapat dimanfaatkan oleh peneliti junior yang tertarik untuk meneliti mengenai strategi yang diterapkan oleh personel Satuan Lalu Lintas pada masing-masing pos lalu lintas dalam rangka menanggulangi illegal logging di wilayah hukum Polres Kutai Kartanegara. Sedangkan secara praktis, diharapkan bermanfaat untuk memberikan sumbangan pemikiran atau masukan bagi jajaran kepolisian lainnya baik tingkat Polsek maupun Polres mengenai strategi yang diterapkan oleh personel Satuan Lalu Lintas pada masing-masing pos lalu lintas dalam rangka menanggulangi illegal logging. Metode yang digunakan penulis adalah metode kualitatif yang menghasilkan informasi deskriptif yaitu memberikan gambaran yang menyeluruh dan jelas terhadap situasi sosial yang diteliti dan membandingkan berbagai peristiwa dari situasi sosial dengan situasi sosial yang lain. Pengumpulan data dapat menggunakan sumber primer dan sumber sekunder. Sumber primer adalah sumber data yang langsung memberikan data kepada pengumpul data, dan sumber sekunder merupakan sumber yang tidak langsung memberikan data kepada pengumpul data misalnya melalui orang lain atau lewat dokumen. Upaya-upaya Satuan Lalu Lintas Polres Kutai Kartanegara dalam menanggulangi illegal logging melalui penempatan Pos Lalu Lintas Km.5 dan Pos Lalu Lintas Lumbuswana ternyata berhasil dengan cult-up optimal meskipun sarana prasarana yang dimiliki kedua pos tersebut sangat terbatas dan tidak memadai. Keberhasilan ini dibuktikan dengan berkurangnya peredaran kayu hasil illegal logging melalui kedua pos tersebut. Hal tersebut dikarenakan adanya penegakan hukum yang diterapkan oleh kedua pos tersebut sehingga menimbulkan efek jera terhadap para pelaku illegal logging untuk melintasi kedua pos tersebut.
:: Perpustakaan Sekolah Tinggi Ilmu Kepolisian (STIK)
LONTAR 4 :: Library Automation and Digital Archive