Abstrak
Dalam beberapa literatur psikologi, disebutkan bahwa eksprimen psikologi sosial pertama kali dilakukan sekitar satu abad yang lalu yaitu tepatnya pada tahun 1898, dan teks psikologi sosial dalam bentuk buku pertama kali diterbitkan pada tahun 1924. kendati demikian, menjelang tahun 1930-an psikologi sosial menemukan bentuknya yang khas sebagai suatu disiplin ilmu yang sistematis, dan tidak lama kemudian, sebelum perang dunia II pecah yaitu ketika para ahli psikologi memberikan sumbangan yang sangat berharga berupa studi imajinatif tentang persuasi dan moral tentara maka sejak saat itu, psikologi sosial mulai munsul sebagai bidang yang mempesona dan menarik hati banyak orang sampai hari ini.