Abstrak
Bagaimana radio komunitas menghidupi dirinya? Siapakah para pendengar radio komunitas ? Apakah radio komunitas akan bisa berumur panjang ? Tiga hal ini hanyalah sedikit dari sejumlah pertanyaan yang biasanya muncul ketika kita mendengar kata "Radio Komunitas". Buku ini ingin membahas serta menjawab sejumlah pertanyaan tersebut, dan buku ini mencoba untuk melengkapi literatur yang telah ada selama ini. Bagaimanapun juga banyak orang yang punya harapan atas keberadaan radio komunitas di Indonesia, namun betulkah kehadirannya telah menjawab kebutuhan informasi spesifik dari masyarakat yang menjadi alternatif dari produksi informasi yang dihasilkan oleh media massa mainstream di Indonesia?
Buku ini dihasilkan dari survey lapangan tim peneliti LSPP ke wilayah Jawa Barat, Jawa Tengah, DIY, NTB dan Sulawesi Tenggara, ditambah dengan dua kali diskusi terbatas di Yogyakarta serta Jakarta medio 2008 lalu. Buku ini bisa menjawab rasa penasaran anda atas kiprah radio komunitas di Indonesia menjelang satu dasawarsa kehidupannya di bumi Nusantara ini.