Abstrak
Pubertas adalah fase baru yang akan dihadapi setiap remaja. Pada fase ini, setiap remaja akan dihadapkan pada sejumlah kebingungan mengingat perubahan-perubahan yang terjadi pada dirinya. Sebagai contoh, tiba-tiba saja karena kebingungan tersebut seorang remaja berubah menjadi seorang pembantah, cenderung menyendiri, menjadi seorang pemarah dan amat emosional, sering berlama-lama di kamar mandi dan didepan cermin, berteriak-teriak, melempar dan menendang segala sesuatu, gugup, pemalu, dan lain-lain.