Abstrak
Penelitian ini dilakukan untuk mengkaji dan menganalisis optimalisasi unit PPA polresta palembang dalam memberikan perlindungan hukum terhadap korban KDRT di wilayah Polresta Palembang. Pendekatan masalah yang membahas pokok-pokok permasalahan dalam skripsi ini adalah pendekatan perundang-undangan (Statue approach) maksudnya penelitian terhadap asas-asas hukum yang bertitik tolak dari bidang-bidang tata hukum (tertulis) tertentu, dengan cara dan mengadakan identifikasi terlebih dahulu terhadap kaidah-kaidah hukum yang telah dirumuskan (umpamanya) di dalam perundang-undangan tertentu.