Abstrak
Faktor yang paling penting agar anggota memiliki kedisiplinan yang tinggi adalah faktor motivasi kerja, baik motivasi intrinsik maupun ekstrinsik. Oleh karena itu organisasi harus mampu meningkatkan motivasi kerja anggotanya, yang selanjutnya diharapkan disiplin mereka akan meningkat pula. Dengan latar belakang tersebut, maka pokok permasalahan dalam penulisan ini adalah apakah terdapat pengaruh motivasi instrinsik dan ekstrinsik terhadap disiplin anggota Satlantas Polresat Pangkal Pinang? Sedangkan sub pokok permasalahan dari skripsi ini adalah apakah terdapat pengaruh dari motivasi instrinsik terhadap disiplin anggota Satlantas Polresta Pangkal Pinang.