Abstrak
Belajar mengetahui kecakapan - kecakapan pemikiran kreatif dan pemikiran kritis merupakan salah satu aktivitas kehidupan kita yang paling penting karen asemua yang kita lakukan dipengaruhi oleh kecakapan - kecakapan cara berpikir kita, kita bisa memahami dengan lebih baik setiap tindakan yang kita ambil, dan kita bisa bekerja dengan lebih baik dalm kehidupan sehari - hari kita. Bila kita mengetahui cara berpikir orang lain berdasarkan tindakan - tindakan mereka, maka kita akan lebih bisa memahami mengapa mereka berpikir dan bertindak dalam cara - cara tertentu dan kita bisa berkomunikasi dengan mereka secara lebih baik dan mudah. Buku ini memiliki tiga tujuan utama. Tujuan pertama adalah membantu para pembaca mengetahui gaya - gaya pemikiran kritis dan pemikiran kreatif mereka sendiri. Tujuan kedua adalah membantu para pembaca memahami teori - teori, model - model dan bukti penelitian tentang kajian - kajian cara berpikir kritis dan kreatif, serta bagaimana kecakapan - kecakapan berpikir kreatif dan kritis diukur. Tujuan ketiga adalah membantu para pembaca mengembangkan kecakapan - kecakapan pembelajaran dan berpikir mereka dengan cara menghilangkan kendala - kendala berpikir kreatif dan berpikir kritis juga dengan cara mempraktikkan strategi - strategi berpikir kritis dan berpikir kreatif. Penulis membahas dua tema pokok berpikir yaitu hakikat berpikir kritis dan kreatif serta ukuran - ukuran untuk membuat skala berpikir kritis dan kreatif.