Abstrak
Satuan lalu lintas Polres Asahan memiliki tanggung jawab dalam menanggulangi tingkat kecelakaan di jalan raya. Penurunan dari tingkat kecelakaan di jalan raya merupakan salah satu bentuk dari hasil unjuk kerja atau kinerja dari anggota Satlantas Polres Asahan. Kinerja dari seorang anggota Kepolisian khususnya bagian Satlantas dipengaruhi oleh faktor internal dan eksternal, faktor internal antara lain motivasi, kepuasan kerja, kemampuan atau kecakapan, dan komitmen organisasi. Sedangkan faktor eksternal yang mempengaruhi kinerja seseorang adalah budaya organisasi, iklim, lingkungan kerja kondisi kerja, supervisi dan kepemimpinan. Dalam upaya meningkatkan kinerja Polriu, organisasi atau lembaga harus memperhatikan semua faktor-faktor tersebut. Peningkatan kinerja Polri pada dapat dilaksanakan dengan baik apanila faktor-faktor yang mempengaruhi dapat di identifikasi sehingga kinerja dapat dilaksanakan dengan baik pula.