Abstrak
Melihat sebuah fenomena perkembangan jaman yang semakin modern, memicu terhadap meningkatnya mobilitas yang dilakukan oleh masyarakat. Hal ini tentu akan berpengaruh pula pada peningkatan jumlah kendaraan bermotor sebagai salah satu sarana dalam melakukan mobilitasnya. Sepeda motor merupakan sarana transportasi yang cenderung dipilih karena dinilai praktis, efektif dan fleksibel. Hal ini secara tidak langsung akan menimbulkan permasalahan baru dijalan raya, seperti kemacetan dan kecelakaan lalu lintas khususnya yang melibatkan kendaraan sepeda motor. Polres Semarang merupakan salah satu Polres yang memiliki permasalahan di bidang lalu lintas khususnya masalah kecelakaan lalu lintas yang melibatkan sepeda motor. Oleh karena itu, Polres Semarang berusaha untuk menekan jumlah kecelakaan yang dengan mengimplementasikan penggunaan lajur kiri bagi kendaraan sepeda motor.