Abstrak
Ditengah era reformasi yang terus bergulir, membawa Kepolisian negara republik Indonesia (Polri) pada suatu keadaan di mana Polri semakin dituntut oleh masyarakat Indonesia dalam hal kualitas pelayanan dan produktivitas kerja yang diberikan oleh Polri. Budaya merupakan faktor yang penting bagi sebuah organisasi dalam menentukan sikap dan juga perilaku sumber daya manusia yang ada agar dapat meningkatkan produktivitas kerja untuk menghadapi berbagai tantangan di masa yang akan datang.