Abstrak
Memeras rakyat : Neoliberalisme dan tatanan Global adalah karya terbaik Noam Chomsky. Kritiknya pada sistem politik dan ekonomi kita sangat brilian dan menyeluruh. Buku ini adalah gebrakan dahsyat fakta dan ide. Jangan berdiri terlalu dekat. Howard Zinn Dalam memeras rakyat : Neoliberalisme dan tatanan global, Noam Chomsky membahas neoliberalisme: sistem pro-korporasi dalam kebijakan ekonomi dan politik yang kini memicu perang kelas di seluruh dunia. Chomsky mengkritik segelintir tiran yang mencekik arena publik dan melancarkan kebijakan yang membumbungkan kekayaan pribadi, seringkali dengan mengabaikan konsekuensi sosial dan ekologi. Memeras rakyat menunjukan pemikiran Chomsky mengenai filosofi pasar bebas, kontrol korporasi terhadap opini publik dan dampak tersembunyi dari kekuatan dan kebijakan non-demokratis, seperti WTO, IMF, NAFTA, MAI dan gerakan perlawanan mendunia yang acapkali muncul menentangnya. Chomsky menawarkan gelora harapan bahwa aktivitas sosial dapat merebut kembali hak - hak manusia sebagai warga negara, bukan hanya sebagai konsumen dan mendefinisikan kembali demokrasi sebagai gerakan global, alih - alih pasar global.