Abstrak
Bergabungnya Polri ke dalam ABRI selama 38 tahun menyebabkan Polri seolah-olah kehilangan jati dirinya dalam berhadapan dengan masyarakat dimana segala tindakannya seperti militer. Semangat reformasi di segala bidang mendorong perjuangan Mahasiswa dan Masyarakat dalam rangka membangun kernbali kehidupan yang adil, berdaulat, konstitusional dan demokrasi berdasarkan hukum. Gema reformasi telah menggerakan hampir semua sendi - sendi kehidupan berbangsa dan bernegara, termasuk Polri yang sangat diharapkan oleh berbagai pihak pada waktu itu untuk berpisah dari ABRI dan sebagai realisasinya. Pemerintah menetapkan pada tanggal 1 April 1999 Polri dinyatakan keluar dari ABRI dan berada dibawah Departemen Pertahanan. Dengan adanya TAP MPR Nomor : TAP/VI/MPR/2000 dan TAP MPR nomor : TAP/VII/2000, sebagai Iandasaan fundamental pemisahan TNI dan Polri?