Abstrak
Kinerja suatu unit Kepolsian tidak tergantung pada anggaran atau kurangnya sarana dan prasarana. Untuk mengetahui kualitas institusi Polri dalam menjalankan tugasnya dapat juga ditekankan pada aspek input lam hal ini disiplin anggota. Detasemen Pengamanan Obyek Vital (Den Pam Obvit) merupakan salah satu bagian dari institusi Polri yang mengelola obyek-obyek yang dianggap vital. Anggota Pam Obvit melakukan tugas untuk mengamankan obyek-obyek vital seperti, gedung pemerintah, pusat perbelanjaan, pasar, perkantoran, atau tempat pariwisata. Pam Obvit Polri juga melakukan pengamanan institusi perbankan. Pengamanan perbankan tidak saja dilakukan terhadap aset propeti seperti gedung, Anjungan tunai Mandiri (ATM), tetapi juga terhadap lingkungan sekitar gedung. Kepuasan tentunya dapat diukur berdasarkan timbulnya rasa aman baik di kalangan masyarakat umum dan pengguna jasa kepolisian, yakin kalangan perbank itu sendiri. Penelitian ini berusaha mengukur disiplin kerja petugas pam obvit Polres Cirebon. Penelitian ini menggunakan metode kuantitatif. Teknik pengumpulan data dulakukan dengan melakukan penyebaran kuisioner/angket kepada 64 respondedi institusi perbank. Teknik analisis data yang digunakan adalah dengan regresi lincar sederhana. Lokasi penelitian di institusi perbankan di wilayah hukum Polres Cirebon. Waktu penelitian sesuai dengan yang diberikan lembaga PTIK yaitu selama 3 pekan yakni mulai tanggal 18 Oktober sampai dengan 12 Novenver 2008. Hasil temuan lapangan menggunakan uji statistic dalam penelitian ini a dibawah 0,05 sehingga hipotesis ditolak. Ini berarti ada hubunhan antara variabel disiplin kerja petugas Pam Obvit Polres Cirebon dengan variabel kepuasan institusi perbankan di wilayah hukum Polres Cirebon. Hubungan antara variabel disiplin petugas dengan kepuasan nistitusi perbankan sangat kuat dan searah dengan ditunjukan hasil korelasi kedua variabel adalah 0,818. Uji-uji untuk mendiagnosa model hubungan linear seperti uji leniaritas, nomalitas, nonautokorelasi dan nonmultikolinearitas menunjukan model sudah tepat. Persamaan regresi linear untuk penelitian ini adalah kepuasan institusi perbankan (Y) = 5,417 + 0,405 disiplin petugas (X). Persamaan ini menunjukkan bahwa setiap kenaikan satu-satuan disiplin petugas Pam Obvit, maka akan ada penambahan kepuasan institusi perbank sebesar 5,417 + 0,405 kali satu-satuan disiplin anggota den pam obvit.