Abstrak
Paradigma perpolisian modern menunjukkan bahwa sistem perpolisian yang dianggap berhasil merupakan perpolisian yang mengutamakan tindakan pencegahan dari pada penindakan. Keberhasilan Polri bukan lagi diukur dari berapa banyak polisi menangkap pelaku tindak pidana, namun lebih dari berapa banyak polisi menangkap pelaku tindak pidana, namun lebih bagaimana polisi mampu menekan sekecil mungkin terjadinya tindak pidana. Polisi tidak dapat mengaharpkan partisipasi masyarakat apabila polisi sendiri tidak menghormati HAM, menyalahgunakan wewenang atau menunjukan perilaku tidak profesional. Ketika polisi berperilaku negatif, kepercayaan masyarakatpun hilang, demikian pula sebaliknya jika polisi berperilaku positif, kepercayaan masyarakat tumbuh subur. Policing with love atau polisi dengan cinta kasih adalah cara-cara pemolisian untuk mewujudkan visi Polri yaitu terwujudnya postur Polri yang profesional, bermoral dan modern sebagai pelindung, pengayom dan pelayan masyarakat yang terpercaya dalam melindungi masyarakat dan menegakkan hukum.