Abstrak
Munculnya Elit Modern Indonesia memaparkan dan membahas pertumbuhan Indonesia pada masa dua puluh lima tahun pertama abad ini, baik masyarakatnya, akselerasi perubahan sosial, politik dan pembaharuannya, serta makin mantapnya pranan kaum pergerakan menuju cita-cita kemerdekaan. Pengarangnya menafsirkan, bahwa perubahan pola-pola kepemimpiman di dalam masyarakat pada perempat pertama abad ini membentuk dasar sosial bagi kemerdekaan politik pada tahun-tahun kemudiannya. Garis besarperkembangan elit Indonesia adalah dari yang bersifat tradisional yang berorientasi kosmologis, dan berdasarkan keturunan kepada elit modern yang berorientasi kepada negara kemakmuran, berdasarkan pendidikan, kata pengarangnya lebih lanjut, yang niscaya merupakan bahan pemikiran dan tantangan bagi masyarakat ilmiah kita untuk memberikan perbandingan, uraian dan kesimpulan lebih lanjut.